Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

243 Pendamping dan Operator PKH Ikuti Bimtek di Grand Nanggroe Hotel


Foto Doc. Subhan

JURAGANBERDESA-- Sebanyak 243 pekerja sosial yang terdiri dari 232 pendamping dan 11 operator Program Keluarga Harapan (PKH) mengikuti bimbingan teknis Pendamping dan Operator PKH persiapan tahun 2018 bertempat di Grand Nanggroe Hotel di jalan Tengku Imum Lueng Bata, kota Banda Aceh, Sabtu (25/11/2017).

Dalam laporanya, ketua panitia pelaksana kegiatan (Mizar Liyanda, SP, MP) menyampaikan bahwa kegiatan bimtek ini dilaksanakan dalam rangka persiapan pelaksanaan Program Keluarga Harapan di tahun 2018 mendatang. Lebih lanjut ia menambahkan bahwa kegiatan ini dilaksanakan selama 3 hari, para peserta akan dibagi dalam 3 kelas dan akan dilatih oleh 7 orang fasilitator.

Selanjutnya Kepala Dinas Sosial Aceh dalam sambutannya yang dibacakan oleh Kepala Seksi Jaminan Sosial Keluarga (Cut Ajja Muzita, S.TTP, MM) mengatakan bahwa kegiatan bimbingan teknis ini dilaksanakan dalam rangka perluasan PKH di tahun 2018 di provinsi Aceh dengan jumlah penerima PKH sebanyak 227.196 KPM sehingga jumlah penerima PKH di Provinsi Aceh 2018 sebanyak 380.830 KPM.