Begini Cara Melaporkan Penyaluran Bansos dan BLT Bermasalah


Banyaknya Pengaduan masyarakat tentang program bantuan sosial (bansos) terus mendapatkan sorotan publik. Banyak orang awam hingga pejabat yang mendapatkan kecaman terkait hal ini.

Menanggapi hal tersebut di atas Kementerian Sosial (Kemensos) telah menyediakan layanan pengaduan untuk permasalahan pada program bantuan sosial (Bansos) itu.

Adapun permasalahan yang dapat diadukan yang meliputi penyelewengan berikut ini: pungutan liar (Pungli) hingga ketidaktepatan sasaran alias salah sasaran.

Mengutip informasi Instagram resmi Kementerian Sosial (Kemensos) @kemensosri, Rabu (6/5/2020), disebutkan bahwa masyarakat dapat melaporkan dengan dua cara berikut ini:
  • Melalui nomor WhatsApp 08111022210 dan
  • Melalui email ke alamat bansoscovid19@kemsos.go.id.
Dalam tulisan di postingan tersebut dijelaskan bahwa, layanan WhatsApp tidak menerima telepon melainkan hanya pesan saja dan nomor tersebut tidak untuk melakukan pendaftaran penerima bansos Kemensos.

Adapun tata cara mengirimkan pesan pengaduan dengan menggunakan format sebagai berikut:
  • Nama lengkap (spasi) Nomor KTP (spasi) Alamat lengkap (spasi) Isi aduan.
Artikel ini telah tayang di Tribunternate.com dengan judul Begini Cara Melaporkan Penyaluran Bansos dan BLT Bermasalah,

10 Comments

  1. Gw ketawa2 aja, toh yg rasain org2 terdekat pemerintah desa 🤣

    ReplyDelete
  2. AlhamduLILLAH ada bantuan,baru kali ini dapat semoga bermanfaat tapi punyaku belum cair ndak tau kapan belum ada panggilan dari pak RT.

    ReplyDelete
  3. Y betul terkadang orang orang terdekat saja yang dapat bantuan.

    ReplyDelete
  4. Mau tanya kejadian sama istri saya hari ini, ingin melakukan pencairan BST tahap ke II di kantor Pos namun pihak Pos tidak berani melakukan pencairan karena harus ada Surat Rekomendasi pencairan dari Kades Kami. Kami sudah melakukan berbagai upaya dengan mengubungi Kades dan pernyataan Kades melalui Via telepon bahwa istri saya telah diverifikasi Pindah sudah lama. Sedikitnya berdebat dengan catatan kapan kami ajukan permohonan pindah sementara KTP dan KK kami saat ini adalah masih Warga Desa Pemerintahanmu. Dan akhirnya Kades mematikan telepon.

    ReplyDelete
  5. Saya dari awal sudah mndapat bantuan BST sdah 2x berturut" turun dgn lancar tanpa kendala,,saat kmarin yg harusnya turun tggl 15 juli 2020 tp ternyata tidak turun hanya karna alasan tidak punya surat undangan,,gmn mau punya undangan nggak di kasih,,saat saya lapor katanya masih di cek tapi ternyata sampai sekarang tdak ada kbar dr perangkat desa,,tolong lah jangan ambil hak warga saya membutuhkannya untuk tambah" anak bayar biaya sekolah,,harap di jaga amanah dari pemetintah ,,terimaksih

    ReplyDelete
  6. Kalo di maluku/ambon sampe skarang blom ada info pencairan BLT

    ReplyDelete
  7. Sampai sekarang belum pernah yg namanya terdata bantuan BLt, yang menerima syarat nya apa saja ya? Kok penyalurannya ga transparan, ga ada data seperti door to door

    ReplyDelete
  8. Udah Punya Kk Tpi Belum Pernah Dapat Bantuan Bansos Blt Dari Pemerintah,Kok Yg Dapat Org Kaya Doang

    ReplyDelete
  9. Slalu Denger Org Itu Dpt Pkh,Dpat Bansos,Dpat Bansos BlT Tpi Saya Sm Keluarga Gak Pernah Dpat Apa Apa

    ReplyDelete

Post a Comment